Pada
postingan kali ini, admin Sukmalibrary akan membahas tentang brosur dan poster
perpustakaan. Brosur dan poster merupakan koleksi perpustakaan yang digunakan
untuk mempromosikan dan mengenalkan perpustakaan. Ada banyak sekali hal atau kegiatan perpustakaan yang bisa dipromosikan melalui brosur, poster,
pamflet, leaflet yang ada di perpustakaan. Contohnya adalah promosi layanan
perpustakaan, pengenalan koleksi yang ada di perpustakaan, pengenalan jam buka
perpustakaan, pengenalan buku-buku baru perpustakaan, dan lain-lain.
Dalam
instrumen akreditasi perpustakaan, jumlah brosur, leaflet, pamflet dan poster
perpustakaan apabila ingin mendapatkan poin A harus memiliki minimal 15 judul
atau lebih. Sukmalibrary akan mencoba membagikan bagaimana caranya membuat
brosur atau poster agar bisa didesain dan dicetak sendiri. Admin Sukmalibrary
pernah membuat brosur dan poster menggunakan Canva. Canva adalah program untuk
membuat design secara online yang menyediakan berbagai tool dan template untuk
membuat poster, brosur, presentasi, sertifikat, cover majalah, grafik, buku
tahunan dan lain-lain. Untuk kali ini, admin akan mencoba membahas tentang
brosur dan poster yang bisa digunakan untuk perpustakaan. Caranya adalah
sebagai berikut.
Buka
Canva melalui browser Mozilla atau Google Crhome dengan alamat di https://www.canva.com/ atau bisa juga melalui
aplikasi Android, namun akan lebih mudah menggunakan PC atau laptop.
Lakukan
pendaftaran, bisa menggunakan Facebook atau akun Google, kemudian pilih tipe
akun, bisa memilih siswa, guru, personal, atau akun bisnis.
Setelah
login, teman-teman bisa memilih memilih desain apa yang akan dibuat. Dalam
contoh gambar yang saya buat adalah brosur dan poster. Teman-teman bisa klik
kolom pencarian sesuai dengan kebutuhan.
Contoh
ketika teman-teman mengetik poster di kolom pencarian, teman-teman akan
menemukan berbagai template poster yang menarik di sisi kiri, kemudian klik
salah satu template yang menurut teman-teman menarik, kemudian juga bisa menambahkan gambar perpustakaan teman-teman semua dan digunakan sebagai background poster. Kemudian tinggal mengedit
kata-kata mutiara atau hal apa saja yang akan dibuat untuk poster. Satu contoh
yang baru saja dibuat ada di gambar di bawah ini.
Teman-teman
bisa mendesain sendiri poster dan brosur yang akan dibuat untuk perpustakaan
masing-masing. Dengan membuat poster, pustakawan sudah melakukan salah satu
promosi dan pengenalan perpustakaan kepada seluruh anggota agar berkunjung dan
memanfaatkan segala fasilitas yang ada di perpustakaan.
Brosur Perpustakaan |
Poster Perpustakaan |
Poster Perpustakaan |
Poster Perpustakaan |
0 Response to "CARA MUDAH MEMBUAT BROSUR DAN POSTER PERPUSTAKAAN DENGAN CANVA"
Post a Comment